Sudah Saatnya Bolmut Miliki Keterwakilan di DPRD Sulut, Eddy Pontoh Hadir Sebagai Solusi

Kamis, 4 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sederhana merakyat, Drs Eddy Pontoh, siap emban amanah suara rakyat

Sederhana merakyat, Drs Eddy Pontoh, siap emban amanah suara rakyat

Bolmut, dotNews.id – Sebagai daerah perbatasan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) harus memiliki keterwakilan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) provinsi.

Hal ini untuk kepentingan dan kemaslahatan aspirasi masyarakat Bolmut agar dapat tersampaikan dan diakomodir oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut bahkan pemerintah pusat.

Menjawab hal itu, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Bolmut, akhirnya melahirkan solusi dengan mengutus salah satu kader terbaiknya Drs Eddy Pontoh sebagai calon DPRD Provinsi Sulut, periode 2024-2029.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menanggapi hal itu, Epo sapaan akrab Eddy Pontoh mengaku siap lahir batin mengemban amanah tersebut jika dipercayakan masyarakat Bolmut sebagai penyambung aspirasi di pemerintahan provinsi hingga pusat.

“Puji syukur, sebagai calon DPRD Sulut saya siap menjadi tumpuan aspirasi masyarakat bolaang mongondow utara,” tutur Epo, ketika dihubungi media ini, Kamis (4/5/2023).

Terpisah salah satu tokoh masyarakat Bolmut, Sukri Mararo mengaku sepakat jika ada yang mewakili Bolmut di DPRD Provinsi Sulut.

“Sebagai daerah perbatasan antar provinsi, tentunya kabupaten bolaang mongondow utara sangat membutuhkan keterwakilan dewan perwakilan rakyat daerah, hal ini guna mengawal berbagai bentuk aspirasi masyarakat agar dapat diakomodir,” ujar Sukri.

Lanjutnya, saat ini Bolmut memang telah memiliki pemerintahan kabupaten namun untuk dapat merealisasikan kebutuhan masyarakat harus ada campur tangan pemerintah provinsi.

“Diketahui bersama Pemerintahan kabupaten tidak akan sepenuhnya dapat mengakomodir segala bentuk aspirasi masyarakat Bolmut. Makanya perlu adanya campur tangan dari Pemprov Sulut dan untuk mengawal itu saya rasa saudara Eddy Pontoh pantas serta layak mengemban amanah tersebut,” pungkasnya.(**)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

SMPN I Biau Di Nobatkan Sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Geogle Pertama Di Indonesia
Polres Buol Amankan Kampanye Paslon Bupati Dan Wabup Di Dua Titik
Kapolres Buol Beri Kejutan Hadia Ucapan HUT TNI ke 79 Di Markas Koramil Buol
BPBD Bentuk Group Inovasi “Si Mooinggat ” Untuk Pelayanan Info Gempa Bumi
Ini Terobosan Pasangan Yusra Don Untuk 20 Ribu UMKM di Bolmong
Tenaga Penyelenggara Pilkada, Bawaslu Dan KPU Diberikan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
Pisah Sambut Komandan Kodim 1305/Buol Tolitoli Di Hadiri Asisten II Pemkab Buol
Ribuan Warga Solimandungan Antusias Hadiri Kampanye Dialogis Pasangan Yusra – Dony

Berita Terkait

Selasa, 8 Oktober 2024 - 11:48 WITA

SMPN I Biau Di Nobatkan Sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Geogle Pertama Di Indonesia

Senin, 7 Oktober 2024 - 09:43 WITA

Polres Buol Amankan Kampanye Paslon Bupati Dan Wabup Di Dua Titik

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 17:59 WITA

Kapolres Buol Beri Kejutan Hadia Ucapan HUT TNI ke 79 Di Markas Koramil Buol

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:56 WITA

BPBD Bentuk Group Inovasi “Si Mooinggat ” Untuk Pelayanan Info Gempa Bumi

Kamis, 3 Oktober 2024 - 00:17 WITA

Ini Terobosan Pasangan Yusra Don Untuk 20 Ribu UMKM di Bolmong

Berita Terbaru