Sering Beroperasi di Wilayah Girian, Spesialis Curanmor di Bembeng Polisi Bersama Penadahnya

Senin, 10 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Para terduga pelaku Curanmor yang diamankan di Polres Bitung

Para terduga pelaku Curanmor yang diamankan di Polres Bitung

Bitung, dotNews.id – Spesialis pencuri kendaraan bermotor (curanmor) yang sering beroperasi di wilayah Girian, berhasil di bembeng (tangkap),
Tim Resmob Polres Bitung Sabtu (8/4/2023).

Ada dua tersangka yang diamankan polisi, masing-masing pria NM (17) tahun diduga sebagai pelaku pencurian dan RB (25) tahun sebagai penadah motor curian.

“Keduanya diamankan di Desa Kolongan Tetempangan Kecamatan Kalawat, Minut, pada hari Sabtu sore,” ungkap Kabid Humas Polda Sulut Kombes Jules Abraham Abast, Senin (10/4/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Terungkapnya kasus Kasus curanmor ini atas laporan 3 orang warga Bitung ke SPKT Polres Bitung yang menjadi korban, pada bulan November 2022 dan Maret 2023.

Berdasarkan pemeriksaan polisi, pada November 2022 terduga pelaku melakukan pencurian di Kelurahan Girian Indah. Sekitar pukul 02.00 Wita, pelaku nekat masuk ke dalam rumah korban dan mengambil kunci motor kemudian membawa lari sepeda motor yang terparkir di samping rumah korban.

Pada bulan Maret 2023, pelaku kembali melakukan dua kali pencurian di Girian Indah dengan korban yang berbeda-beda.

“Sepeda motor hasil curian kemudian dibawa pelaku ke rumah RB yang berprofesi sebagai mekanik di Desa Kolongan Tetempangan Kecamatan Kalawat, untuk dijual lewat facebook,” ujar Abraham.

Lanjutnya, saat ini kedua pelaku telah digiring ke Polres Bitung bersama barang bukti 1 unit sepeda motor jenis Honda Vario warna merah dan 1 buah tas pinggang yang berisi kunci-kunci untuk membuka bodi motor dan mematahkan kunci stang sepeda motor.

“Satu barang bukti sudah ditemukan sedangkan barang bukti curian yang lainnya masih dalam pencarian polisi,” tutup Abraham.(san)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Dugaan Penguasaan Sengketa Lahan Warga Vs Kades Komangaan Belum Temukan Jalan Keluar
Berkedok Jasa Pijat, Diduga Sejumlah Spa Kotamobagu Jadi Tempat Prostitusi
KBO Reskrim Polres Bolmong Pimpin Rekonstruksi Kasus Penganiayaan.
Diduga Lakukan Fitnah dan Pelecehan, Crist Lokong Resmi di Polisikan
Tingkatkan Kualitas Pekerja Migran, BP2MI Gelar Sosialisasi Di Kotamobagu
PT Panorama Diduga Tak Kantongi Izin, Robby Manery : Kapolres Boltim Harus Tegas
Terkait PETI di Adow, GMPK Minta APH Proses Hukum Pemilik Lokasi
Polres Bolsel Dalami Pelaku Peti Tewaskan Satu Orang Pekerja

Berita Terkait

Jumat, 27 September 2024 - 23:02 WITA

Dugaan Penguasaan Sengketa Lahan Warga Vs Kades Komangaan Belum Temukan Jalan Keluar

Jumat, 16 Agustus 2024 - 01:42 WITA

Berkedok Jasa Pijat, Diduga Sejumlah Spa Kotamobagu Jadi Tempat Prostitusi

Rabu, 7 Agustus 2024 - 15:08 WITA

KBO Reskrim Polres Bolmong Pimpin Rekonstruksi Kasus Penganiayaan.

Minggu, 4 Agustus 2024 - 16:12 WITA

Diduga Lakukan Fitnah dan Pelecehan, Crist Lokong Resmi di Polisikan

Kamis, 1 Agustus 2024 - 22:26 WITA

Tingkatkan Kualitas Pekerja Migran, BP2MI Gelar Sosialisasi Di Kotamobagu

Berita Terbaru

DAERAH

Bawaslu Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif

Jumat, 11 Okt 2024 - 00:22 WITA