Menhub dan Menkomdigi Kolaborasi Penyebaran Informasi Angkutan Lebaran 2025

Tuesday, 11 February 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Audiensi yang dilakukan Menhub Dudy Purwagandhi kepada Menkomdigi Meutya Hafid untuk membahas kolaborasi terkait penyebaran informasi seputar angkutan Lebaran 2025. (Foto: Kemenhub)

Audiensi yang dilakukan Menhub Dudy Purwagandhi kepada Menkomdigi Meutya Hafid untuk membahas kolaborasi terkait penyebaran informasi seputar angkutan Lebaran 2025. (Foto: Kemenhub)

JAKARTA|newsline.id — Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi meminta Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) untuk terlibat lebih aktif dalam penyebaran informasi seputar angkutan Lebaran 2025.

Dalam pertemuan yang berlangsung pada Rabu (5/2/2025), Menhub juga mengucapkan terima kasih kepada Komdigi yang telah memberikan dukungan dalam penyebaran informasi terkait angkutan Nataru (Natal dan Tahun Baru) 2024/2025.

“Kerja sama ini kami harapkan dapat ditingkatkan lagi untuk menghadapi angkutan Lebaran 2025. Kami berharap, kita dapat menyiapkan secara bersama-sama segala sesuatunya dalam penyelenggaraan Lebaran mendatang,” ungkap Menhub Dudy Purwagandhi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan tersebut, Menhub juga menyampaikan kemungkinan pemanfaatan Mobile Positioning Data (MPD) yang bekerja sama dengan operator seluler untuk mengukur pergerakan nasional selama masa Lebaran 2025. Hal ini diharapkan dapat memberikan gambaran lebih akurat mengenai distribusi pergerakan masyarakat yang akan melakukan perjalanan selama Lebaran.

Kementerian Perhubungan melalui Pusat Informasi Transportasi (Pusintrans) berencana untuk mengembangkan penggunaan Artificial Intelligence (AI) dalam sektor transportasi. Data trafik yang diperoleh dari berbagai sumber seperti CCTV, ATMS, ATCS, dan MPD operator seluler akan dianalisis untuk memberikan informasi real-time mengenai arus transportasi. Dalam hal ini, Menhub Dudy Purwagandhi berharap Komdigi dapat memberikan dukungan dalam pengoptimalan penggunaan MPD ini.

“Kami berharap adanya dukungan dari Komdigi dalam pemanfaatan MPD ini agar informasi yang didapatkan dapat disebarkan secara lebih efektif dan tepat sasaran kepada masyarakat,” tambah Menhub.

Komdigi Siap Dukung Peningkatan Penyebaran Informasi

Menanggapi ajakan Menhub, Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid menyampaikan kesiapan Komdigi untuk mendukung angkutan Lebaran 2025. Komdigi sebelumnya telah aktif dalam mendukung komunikasi publik pada angkutan Nataru 2024/2025 dan akan melanjutkan dukungan tersebut pada Lebaran 2025.

Beberapa dukungan yang dilakukan Komdigi antara lain adalah SMS blast yang disebarkan sebelum hari H untuk mengingatkan masyarakat agar menjaga keselamatan dan kesehatan selama perjalanan liburan. Selain itu, Komdigi juga turut serta dalam menyebarkan informasi seputar angkutan Nataru melalui kanal komunikasi digital yang dimiliki, seperti media sosial, siaran pers, dan konten-konten informatif.

Komdigi juga berperan aktif dalam memantau arus mudik dan kelancaran transportasi, serta menyampaikan informasi terkait keselamatan perjalanan dan fasilitas seperti rest area kepada masyarakat. Semua informasi tersebut disampaikan melalui berbagai platform digital yang dimiliki oleh Komdigi.

“Kami siap bekerja sama dengan Kemenhub untuk mendukung penyelenggaraan angkutan Lebaran 2025. Kami akan berusaha menyampaikan informasi dengan cara yang menarik dan lebih mengena di benak masyarakat, sehingga bisa menjangkau lebih luas dan lebih tajam informasinya. Kami siap berkolaborasi untuk itu,” ujar Menkomdigi Meutya Hafid.

Diharapkan dengan adanya kolaborasi ini, proses penyebaran informasi terkait angkutan Lebaran 2025 dapat berjalan lebih lancar dan lebih efektif. Masyarakat pun akan mendapatkan informasi yang diperlukan untuk merencanakan perjalanan mereka dengan lebih baik, sehingga dapat mengurangi potensi kemacetan dan meningkatkan keselamatan serta kenyamanan selama musim libur Lebaran.

Berita Terkait

Tingkatkan Pelayanan & Ketertiban Gedung Pemkot, Satpol PP Prabumulih Gelar Sosialisasi One Gate System
Jaksa Agung Harus Copot Kapuspenkum, Ini Alasannya.
Puncak Arus Mudik Diprediksi Mulai 28 Maret, Kapolri Dirikan 2.835 Posko Pengamanan
Wamen PU Dampingi Wapres Gibran Rakabuming Raka Tinjau Penanganan Pascabencana Banjir dan Longsor di Sukabumi
Pemerintah Berikan Insentif PPN 6% untuk Tiket Pesawat Ekonomi selama Mudik Lebaran 2025
Mendag Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil Selama Lebaran 2025
Transformasi Rekrutmen dan Penataan Pegawai Non-ASN Bagian Agenda Transformasi ASN
Kemenag – ATR/BPN Lakukan Singkronisasi Data Wakaf Masjid dan Madrasah
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 21 March 2025 - 00:46 WITA

Tingkatkan Pelayanan & Ketertiban Gedung Pemkot, Satpol PP Prabumulih Gelar Sosialisasi One Gate System

Saturday, 15 March 2025 - 19:00 WITA

Jaksa Agung Harus Copot Kapuspenkum, Ini Alasannya.

Monday, 10 March 2025 - 20:14 WITA

Puncak Arus Mudik Diprediksi Mulai 28 Maret, Kapolri Dirikan 2.835 Posko Pengamanan

Monday, 10 March 2025 - 10:33 WITA

Pemerintah Berikan Insentif PPN 6% untuk Tiket Pesawat Ekonomi selama Mudik Lebaran 2025

Sunday, 9 March 2025 - 19:52 WITA

Mendag Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil Selama Lebaran 2025

Berita Terbaru

HUKRIM

Jaksa Agung Harus Copot Kapuspenkum, Ini Alasannya.

Saturday, 15 Mar 2025 - 19:00 WITA

Bolmong

Bupati Yusra Alhabsyi Buka Puasa bersama Masyarakat Kosio Timur

Monday, 10 Mar 2025 - 18:43 WITA