Kominfo Bolmut Penuhi Kolaborasi Satu Data Indonesia

Selasa, 24 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FGD Satu Data Indonesia pentingnya pemahaman dan kesadaran akan penyelenggara tata kelola data.

FGD Satu Data Indonesia pentingnya pemahaman dan kesadaran akan penyelenggara tata kelola data.

Bolmut, dotNews.id – Meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan pentingnya penyelenggara tata kelola data untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pengendalian pembangunan daerah, Pemerintah Kabupaten Bolmong Utara, menggelar Focus Group Discussion (FGD), kolaborasi Satu Data Indonesia.

Kegiatan yang diprakasai Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Bolmut ini, dibuka secara resmi oleh Penjabat Bupati Bolmut yang diwakili Staf Ahli, Ir Santoro, Selasa (24/10/2023), di gedung Auditorium Bapelitbang.

Dalam sambutan Penjabat Bupati Bolmut yang dibacakan Ir Santoro mengatakan, pemerintah telah resmi meluncurkan portal Satu Data Indonesia (SDI), sebagai upaya untuk menghasilkan kebijkan yang tepat dengan data yang valid dan akurat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“SDI merupakan kebijakan tata kelola data pemerintah yang bertujuan untuk menciptakan data berkualitas, mudah diakses dan dapat dipakai antar instansi pusat dan daerah,” kata Santoro.

Satu data juga menjadi sarana untuk mendukung reformasi birokrasi yang menginginkan birokrasi yang lincah dan cepat. Selain itu Implementasi SDI sebagai upaya melaksanakan digitalisasi pemerintah.

“Tujuannya untuk pembangunan berkelanjutan dan penerapan sistem pemerintah berbasis elektronik di Kabupaten Bolmut yang belum mencapai target dapat dilakukan percepatan melalui transparansi data dan berbagai pakai data,” ujar Santoro.

Atas dasar itu lanjut Santoro, dengan menggunakan portal SDI, diharapkan data yang disajikan dapat dimanfaatkan, terpublikasi dengan baik dan yang penting juga update dari data yang dipublikasikan.

“Untuk itu pula diharapkan kerjasama dalam bentuk kolaboratif, jangan ada ego sektoral mempertahankan kepemilikan masing-masing organisasi perangkat daerah. Minimal hasil akhir yang diharapkan share data atau berbagai pakai data antar aplikasi yang dibuat oleh instansi perangkat daerah,” kuncinya.(**)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

25 Orang Anggota DPRD Buol Terpilih Pada Pileg 2024 Di Lantik Senin Besok
Astaga, Oknum Sangadi Bulud Ajak Masyarakat Memilih Salah Satu Pasangan Calon Bupati
Sekda Buka Kegiatan Jambore Kader Posyandu 2024
Asisten II Buka Kegiatan Diklatsar II PAC Biau
Polres Buol Gelar Kopi Binmas, Wujudkan Kamtibmas Kondusif Saat Pilkada Serentak 2024
Dinas PUPR Launching Pembangunan Proyek Green Inprastruktur Kota Buol
Polres Buol Siagakan Puluhan Personel Jaga Kantor KPU Dan Bawaslu
Pj Bupati Hadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK KE 52 Tahun 2024

Berita Terkait

Minggu, 8 September 2024 - 20:16 WITA

25 Orang Anggota DPRD Buol Terpilih Pada Pileg 2024 Di Lantik Senin Besok

Minggu, 8 September 2024 - 14:00 WITA

Astaga, Oknum Sangadi Bulud Ajak Masyarakat Memilih Salah Satu Pasangan Calon Bupati

Minggu, 8 September 2024 - 03:26 WITA

Sekda Buka Kegiatan Jambore Kader Posyandu 2024

Sabtu, 7 September 2024 - 18:35 WITA

Asisten II Buka Kegiatan Diklatsar II PAC Biau

Kamis, 5 September 2024 - 09:23 WITA

Polres Buol Gelar Kopi Binmas, Wujudkan Kamtibmas Kondusif Saat Pilkada Serentak 2024

Berita Terbaru

Buol

Sekda Buka Kegiatan Jambore Kader Posyandu 2024

Minggu, 8 Sep 2024 - 03:26 WITA

Buol

Asisten II Buka Kegiatan Diklatsar II PAC Biau

Sabtu, 7 Sep 2024 - 18:35 WITA