Bolmut, dotNews.id – Jelang akhir masa jabatan, Bupati Bolmut Drs Hi Depri Pontoh dan Wakil Bupati Drs Hi Amin Lasena (Depri-Amin), ucapkan kata pamit kepada seluruh apartur di Kecamatan Bolangitang Timur dan Kecamatan Bintauna.
Penyampaian itu dikatakan langsung oleh Wabup Bolmut, saat menjadi pembina apel aparatur, yang dilaksanakan di Kecamatan Bolangitang Timur, Senin (28/8/2023).
Menurut Wabup, bahwa apel yang dilaksanakan dilaksanakan saat ini, adalah dalam rangka pamitan kepada para aparatur pemerintah daerah yang ada di Kecamatan Bolangitang Timur dan Bintauna.
“Hal ini sehubungan dengan masa jabatan bupati dan wakil bupati Bolmut akan berakhir pada tanggal 25 September 2023 Pukul 00.00 Wita,” ujar Wabup.
Mewakil bapak bupati, Wabup juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh aparatur pemerintah daerah dan juga kepada seluruh Sangadi beserta jajaran yang telah bekerja sama dan membantu pemerintah dalam melaksanakan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat,
“Permohonan maaf yang setinggi-tingginya tak lupa kami sampaikan jika selama ini terdapat banyak kesalahan baik dalam tutur kata maupun dalam pengambilan kebijakan/keputusan dalam pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan,” tutur Wabup.
Tak lupa pula, Wabup mengajak kepada seluruh jajaran aparatur pemerintah daerah, dan kepada seluruh Sangadi/Lurah, untuk dapat berkomitmen dan mendukung siapa saja yang nantinya akan datang dan menjabat sebagai Bupati Bolmong Utara melaksanakan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.
“Terakhir saya bersama bapak bupati, mengajak seluruh aparatur mendukung siapa saja pejabat yang nantinya mengisi kekosongan jabatan bupati dan wakil bupati untuk kelanjutan pembangunan di Kabupaten Bolmut,” pungkasnya.(**)