SPORT, dotnews.id – Bermain dikandang sendiri, di Parc des Princes, Paris Saint Germain (PSG), ditahan imbang Newcastle, dengan skor 1-1 pada duel match day 5 Grup F Liga Champions 2023/2024, Rabu (29/11/2023).
Pertahanan tim tamu membuat PSG harus mengeluarkan kekuatan penuh. Duel ini tentunya sangat berpengaruh dalam perebutan tiket ke babak 16 besar, dimana kedua tim dituntut tampil sebaik mungkin untuk lolos pada fase berikutnya.
Pada menit ke-24 Newcastle sempat membuat PSG terkejut lewat gol pertama aksi Alexander Isak.
Kejutan tersebut membuat PSG sempat frustrasi dengan serangan-serangan tumpul, sampai akhirnya Kylian Mbappe mencetak gol penalti di ujung laga (90+8′).
Hasil imbang ini tidak mengubah posisi kedua tim di klasemen sementara Grup F Liga Champions 2023/2024.(**)